Laman

09 November 2011

The Journey Of Love: Aku Punya Pacar


Setelah pertemuan yang tidak mengesankan, maka episode nya berganti dengan komunikasi by Phone. Memang setelah itu sudah tidak ada pertemuan sama sekali, melainkan hanya SMS saja, bukan telpon2an dan itupun sesekali saja. Sampai suatu saat entah apa permulaannya komunikasi yang terputus itu tersambung kembali, dan intensitasnya menjadi sering. Berlanjut dengan janjian untuk pertemuan. Dan rumahkulah yang menjadi tempatnya. Sempat lupa, hari apakah pertemuan itu tapi  yang pasti jamnya adalah jam 08.00 pagi dan dengan baju warna putih serta jam tangan hitam dia datang. Oh ya dengan Jeans warna biru langit. Obrolan-obrolan pembuka dua orang yang baru mengenal, seputar dunia kampus juga keluarga. Mulai menyenangkan. Dia kuliah di Institut Teknologi Sepuluh November ITS) Surabaya, mengambil jurusan kelistrikan kapal dengan jenjang D3.  Ehm, aku ingat pas itu aku pakai kaos bergaris yang aku beli di Margo City Depok.   Masih sangat ingat aku sepertinya, dan itu berarti aku sudah mulai terkesan.

 Setelah obrolan demi obrolan bergulir dapatlah satu kesimpulan kecil bahwa  ternyata rumah kita sangat dekat, 10 menit bisa ditempuh dengan sepeda ontel, kurang dari 5 menit kalo pakai sepeda motor,  ehm paling sekitar 3 km saja.     Kaget memang, ternyata kita tetangga dan hanya beda kampung saja, tetapi kita mengenal di tempat yang jauh, yaitu Depok, tempat yang jauh dari tempat kelahiran kita, yaitu Ponorogo. Semoga ini bertanda baik.
 Komunikasi semakin intens dan obrolan pun mulai masuk ke daerah privasi juga curhat-curhat kecil tentang kampus, kerjaan juga keluarga. Malam-malam sepi berganti dengan malam dengan puluhan SMS.  Semakin dekat dan akhirnya menemukan kecocokan. Sekitar bulan Mei 2007 kita sepakat untuk pacaran. Senangnya aku punya pacar , namanya adalah  Supriyanto. I want to be Somebody  for someone...
(Somebody for someone...), Yeah I wanna be
(Somebody for someone...), I know there's gotta be
(Somebody for someone...), You've gotta be
(Somebody for someone...), Yeah yeah...
(Somebody for someone...)
(Somebody for someone...)
(Somebody for someone...)


- Somebody For Someone by The Corrs -

No comments:

Post a Comment